Penetapan Jam Kerja Selama Bulan Ramadhan 1445 Hijriah

Jakarta – Humas : Berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2023 tentang Hari Dan Jam Kerja Instansi Pemerintah Dan Pegawai Aparatur Sipil Negara maka dalam rangka menjamin keberlangsungan dan efektifitas pelaksanaan tugas kedinasan dengan ini disampaikan bahwa ketentuan jam kerja selama bulan Ramadhan 1445 Hijriah di lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya adalah sebagai berikut:

Senin s.d. Kamis:

Jam Kerja : Pukul 08.00 s.d. Pukul 15.00 waktu setempat

Jam Istirahat : Pukul 12.00 s.d. Pukul 12.30 waktu setempat

Jumat:

Jam Kerja : Pukul 08.00 s.d. Pukul 15.30 waktu setempat

Jam Istirahat : Pukul 11.30 s.d. Pukul 12.30 waktu setempat

Untuk lebih jelas, silahkan klik tautan di bawah ini:



 Dokumen

 

Public Campaign – Goes To School

Pengadilan Negeri Biak telah melakukan Public Campaign di SMP Negeri 1 Biak dengan bertajuk Pengadilan Goes To School. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, 1 Maret 2024. Public Campaign ini dilaksanakan dalam rangka membangun Zona Intergitas menuju Wilayah Bebas Korupsi di Pengadilan Negeri Biak Tahun 2024.

Kegiatan tersebut direspon positif oleh pihak sekolah maupun para siswa-siswi SMPN 1 Biak.

Penerimaan Calon Hakim AD HOC TIPIKOR

PENERIMAAN SELEKSI CALON HAKIM AD HOC PENGADILAN TINDAK PIDANA KORUPSI TAHAP XXI TAHUN 2024

PENERIMAAN SELEKSI CALON HAKIM AD HOC PENGADILAN TINDAK PIDANA KORUPSI TAHAP XXI TAHUN 2024

Jakarta-Humas: Mahkamah Agung melalui Panitia Seleksi Calon Hakim Ad Hoc Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Tahun 2024 membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia terbaik yang merasa terpanggil untuk mengabdikan diri sebagai Hakim Ad Hoc pada Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Tingkat Pertama.

Untuk lebih lengkapnya, berikut pengumuman penerimaan seleksi Calon Hakim Ad Hoc Tipikor tahap XXI

 



 Dokumen

 

Persekutuan Kristiani Pengadilan Negeri Biak

Ibadah perdana Persekutuan Kristiani Pengadilan Negeri Biak, telah dilaksanakan pada hari Jumat, 1 Maret 2024.

Ibadah kali ini dipimpin oleh Bpk.Pendeta Angki dari GBI Rock Biak. Pemberitaan Firman Tuhan diambil dari Lukas 5:2 Penjala Ikan dan Penjala Manusia.

Dalam khotbahnya, disampaikan bahwa kita harus selalu menjaga Integritas kita sebagai ASN yang ditempatkan di Kabupaten Biak Numfor ini dan kita harus menjadi orang yang berdampak atau berpengaruh baik bagi sesama kita, sehingga bisa menjadi investasi kekekalan bagi kerajaan sorga.

Ibadah diakhiri dengan Doa berkat.

#mahkamahagungri #pnbiak #wbk #wbbm #zonaintegritas #ditjenbadilum #ptjayapura

Skip to content